Zaidirina Halal BI Halal Bersama Pers Tubaba

- Jurnalis

Jumat, 27 Mei 2022 - 12:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TUBA BARAT (SB)-Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Barat Zaidirina bergerak cepat dalam merangkul kaum Jurnalis yang beraktifitas di Kabupaten setempat.

Wujud nyata gerak cepat merangkul awak media yang bertugas di kabupaten pecahan dari Kabupaten Tulang Bawang ini dalam bentuk menggelar halal Bihalal yang digelar di RM Kulon Rowo, Jumat (27/5/2022).

Gelaran halal bi halal antara Pemda Tulang Bawang Barat bersama insan Pers itu setidaknya menelurkan beragam perspektif, pandangan ataupun prediksi positif dari para kalangan tokoh insan Pers.

Salah satu penggiat Pers asal Tulang Bawang Barat, Hendra Suyitno alias Bajil Rastan menerangkan, bahwa kegiatan tersebut salah satunya adalah bentuk kepedulian Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat terhadap Insan Pers dalam merajut tali silaturahmi.

Baca Juga :  M Firsada Lepas Kontingen Pramuka Tubabake Cibubur

Pandangan yang kedua, kata Bajil, adalah dalam rangka menyelaraskan dan mempromosikan program pembangunan yang akan dilaksanakan oleh Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat yang baru saja dilantik.

“Dan yang ketiga, ini mungkin pandangan yang lebih sensitif positifnya yakni, adanya kepentingan untuk Politik 2024 mendatang, yaitu Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang,”kata Bajil panjang.

Ditegaskannya, peta politik di Tulang Bawang Barat sangat seksi dan menarik publik untuk ikut tampil dikancah Pilkada mendatang. Sebab, Umar Ahmad, mantan Bupati Tulang Bawang Barat sudah sukses melaksanakan tugasnya selama dua periode menjabat.

Baca Juga :  Iqromansyah, Siap Mengabdi Untuk Desa Negara Kemakmuran 

Dan tentunya, itu memberikan peluang dan kesempatan bagi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bawang Barat secara umum untuk memperebutkan kursi bupati dan wakil bupati.

“Ibu Zaidirina berpeluang untuk ikut tampil. Begitu juga dengan Heri Wardoyo suami dari Pj. Bupati Tulang Bawang Barat ada kans dan potensi menjadi jagonya. Heri Wardoyo yang mantan Wakil Bupati Tulang Bawang periode 2012 – 2017 punya peluang besar,”tandasnya. (lim)

Berita Terkait

DPRD Pesawaran Usulkan Pengesahan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Hasil PSU 2025
Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa
Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB
Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama
AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB
MK Pastikan Nanda-Anton Menang PSU Pesawaran, Gugatan Supriyanto-Suriyansah Gagal
BRI Kanca Liwa Serahkan CSR Pembangunan Gapura dan Tenda UMKM di Pasar Way Batu Kabupaten Pesisir Barat
Puskesmas Tegineneng Melalui Posyandu ILP Berkomitmen Mensukseskan Program Cek Kesehatan Gratis
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 Juli 2025 - 18:32 WIB

DPRD Pesawaran Usulkan Pengesahan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Hasil PSU 2025

Senin, 30 Juni 2025 - 18:18 WIB

Anggota MPR-RI Mukhlis Basri Lakukan Sosialisasi Empat Pilar Bersama Mahasiswa

Minggu, 29 Juni 2025 - 17:00 WIB

Khidmat dan Haru, Ormas/LSM Pesawaran Tasyakuran Kemenangan Nanda-Anton di Markas FMPB

Jumat, 27 Juni 2025 - 00:52 WIB

Ketua KWRI Pesawaran: 1 Muharram Momentum Hijrah Menuju Kebangkitan Bersama

Kamis, 26 Juni 2025 - 21:30 WIB

AI Jadi Solusi! Pemkab Pesawaran Percepat Produksi Press Release dengan Pelatihan Bersama IPB

Berita Terbaru