Jaring Atlet Berbakat, Perbakin Lampung Gelar Kejurda Menembak Tahun 2025

- Jurnalis

Minggu, 25 Mei 2025 - 23:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNG(SB) – Persatuan Menembak dan Berburu Indonesia (Perbakin) Lampung secara resmi akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) menembak Tahun 2025 yang akan diikuti oleh ratusan atlet penembak terbaik dari 15 Pengkab/Pengkot (Pengurus Kabupaten/Pengurus Kota) se-Lampung yang akan berlangsung selama tiga hari sejak 31 Mei – 1 Juni 2025.

Armawan Syahputra, S.E., M.M Ketua Harian Perbakin Lampung yang juga atlet menembak Lampung mengatakan Kejurda ini bertujuan untuk menjaring atlet-atlet berbakat dan juga untuk meningkatkan prestasi saat diwawancarai di lapangan tembak Perbakin Suka Rame Bandar Lampung, Minggu(25/05/2025).

“Setiap Pengkab/Pengkot Perbakin rata-rata menurunkan atlet berbeda-beda jumlahnya, dari kelas Air Rifle, Air Pistol, Heavy Varmint (HV), International Practical Shooting Confederation (IPSC) sampai ke tembak reaksi dari 10-15 Atlet setiap Pengkab,” jelasnya.

Tidak hanya Kejurda, Masing-masing Atlet dari 15 Pengkab/Pengkot sudah mempersiapkan atletnya masing-masing untuk mengikuti kejuaraan yang lebih tinggi, seperti PON atau bahkan kejuaraan internasional.

“Masing-masing Atlet sudah mulai latihan karena untuk menyongsong Porprov mereka harus dimulai dari Kejuaraan Daerah (Kejurda), Minimum Qualification Score (MQS), lalu sampai pada Pekan Olahraga Nasional (PON),” Terang Armawan yang akrab disapa Wawan.

Wawan berharap pelaksanaan Kejurda itu pun diharapkan sebagai wadah Perbakin Pengprov Lampung menjaring bibit petembak atlet masa depan.

“Harapan kami di cabor menembak kedepannya akan lebih baik lagi dari PON Kemarin, PON kemarin cabor menembak sendiri menyumbangkan 2 emas, 2 perak dan 2 perunggu untuk Lampung,” Tutupnya. (Re)

Berita Terkait

KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung
Kerja Sama PT Lampung Selatan Maju dengan Perusahaan Muda Dinilai Kehilangan Arah
Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis
Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong
Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut
Jerit Hati Warga Kurungan Nyawa, Mohon BPJS Gratis dan Bantuan Sosial Demi Istri Penderita Kanker
Penguatan Ekonomi Masyarakat Pesisir, Wabup Pesawaran Hadiri Ground Breaking Pembangunan Kampung Nelayan di Desa Durian
Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:42 WIB

KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:48 WIB

Kerja Sama PT Lampung Selatan Maju dengan Perusahaan Muda Dinilai Kehilangan Arah

Minggu, 18 Januari 2026 - 20:57 WIB

Polres Lampung Selatan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Ketat Bagi Pengelola Program Makan Bergizi Gratis

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:55 WIB

Dari Renovasi Fisik hingga Pelayanan Humanis, Warisan Positif Kapolsek Lama untuk Pimpinan Baru Polsek Kedondong

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:01 WIB

Tergerak Niat Mengabdi, Fauzan Hilal Maju sebagai Calon PAW Kades Sindang Garut

Berita Terbaru