Wujud Semangat Berbagi di Bulan Suci Ramadhan, PK KNPI bersama KT Kedondong Berbagi Takjil

- Jurnalis

Sabtu, 29 Maret 2025 - 04:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PESAWARAN(SB) – Dalam rangka memperingati bulan suci Ramadhan, Ketua PK KNPI Kedondong Pesawaran, Akasa Gusnawan, S.E melakukan kegiatan berbagi takjil bersama Ketua Karang Taruna (KT) Kecamatan Kedondong Rollian Qosasi kepada masyarakat yang dilaksanakan di depan Cafe Foodcourt Adoel Kedondong.

Ketua PK KNPI Kedondong Pesawaran, Akasa Gusnawan, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat semangat berbagi dan kepedulian sosial di kalangan masyarakat, Jum’at(28/03/2025).

“Kegiatan berbagi takjil ini merupakan wujud dari semangat berbagi dan kepedulian sosial yang harus kita tanamkan di bulan suci Ramadhan ini,” ujar Akas sapaan akrabnya.

Dalam kegiatan ini, Ketua PK KNPI Kedondong Pesawaran juga berkesempatan untuk berinteraksi dengan warga masyarakat dan menyampaikan pesan-pesan kebaikan dan kepedulian sosial.

Kegiatan berbagi takjil ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian sosial di kalangan masyarakat, serta memperkuat semangat berbagi dan kegotong-royongan di wilayah Kecamatan Kedondong.

Senada dengan yang diucapkan oleh Ketua PK KNPI Kedondong, Ketua KT Kedondong Rollian Qosasi juga mengatakan “Pada hari ini kami mengadakan kegiatan bagian-bagi takjil dan Buka Puasa Bersama, tujuannya sebagai bentuk kepedulian kepada sesama di bulan suci Ramadhan,” ungkapnya.

Sementara untuk kegiatan buka puasa bersama antara pengurus dan anggota karang taruna guna mempererat tali silaturahmi.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat menjadi ladang amal ibadah untuk kita semua. Alhamdulillah, kegiatan ini sudah terlaksana empat kali selama di  bulan Ramadhan,” katanya. (Re)

Berita Terkait

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri
MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung
Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda
Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar
Silaturahmi Penuh Makna, Gubernur Lampung Sapa Sahabat Lama di Karang Taruna, Kenang Kebersamaan dan Kekeluargaan
Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas
Sopiyanto Beri Sambutan Pada Pembukaaan Musrenbang Kecamatan Menggala
KONI Pesawaran Gelar Rakerkab 2026, Fokus Siapkan Atlet Hadapi Porprov X Lampung

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:04 WIB

Ketua Karang Taruna Lampung Selatan: Pernyataan Satir Kapolri “Lebih Baik Jadi Petani” Wujud Prinsip dan Tanggung Jawab atas Masa Depan Polri

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:32 WIB

MTSN 2 Pesawaran Borong Berbagai Gelar Bergengsi di Liga Pelajar Futsal Lampung

Selasa, 27 Januari 2026 - 05:59 WIB

Masyarakat Adat Way Lima Mendesak Evaluasi HGU dan Pengembalian Lahan yang Disewa sejak Zaman Belanda

Senin, 26 Januari 2026 - 00:40 WIB

Kiprah Olahraga MA Mathla’ul Anwar Kedondong Bersinar, Wakili Pesawaran ke Provinsi Usai Jadi Juara Liga Futsal Pelajar

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:37 WIB

Lampung Persinggahan Terakhir Bhayangkara, Suporter Mengaku Puas

Berita Terbaru