H-7 Lebaran, Petugas Dishub Akan Disiapkan di Pintu Keluar Tol

- Jurnalis

Selasa, 21 Mei 2019 - 04:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung-SB : Menjelang mudik lebaran, Dinas Perhubungan (Dishub) Bandar Lampung akan menempatkan petugas di gerbang keluar Jalan Tol Trans Sumatra.

Hal ini untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan pada saat arus mudik. Kepala Dishub Bandar Lampung, Ahmad Husna mengatakan, penjagaan tersebut seperti jalan ryacudu.

“Kami akan tempatkan sejumlah petugas di Jalan Ryacudu untuk memantau arus mudik mulai H-7,” kata Husna, Selasa (21/5).

Ia mengungkapkan, pada arus mudik tahun ini jelas akan ada pergeseran kepadatan kendaraan di sejumlah titik terutama pada pintu keluar Tol di Jalan Ryacudu yang merupakan akses utama menuju Kota Bandar Lampung

“Biasanya setiap tahun kita turunkan personel di Panjang untuk mengatur lalu lintas agar tidak macet sekarang kita lebih fokus ke pintu keluar tol, tapi di Jalan Sukarno Hatta juga tetap menjadi prioritas,” ucapnya.

Selain itu, Dishun juga juga akan menugaskan personelnya dalam membackup Posko Komando Taktis (Poskotis) bersama pihak kepolisian untuk kelancaran arus mudik dan arus balik.

“Kami siapkan 4 personel untuk satu pos kotis yang bergantian sift. Untuk jumlah yang akan disiagakan, nantinya tergantung posko yang dibuat kepolisian, karena sifatnya kami hanya membackup saja,”ucapnya.

Husna pun mengimbau, kepada masyarakat Lampung yang ingin melakukan mudik agar mempersiapkan dengan matang segala sesuatunya, mulai dari kesiapan kendaraan dan stamina tubuh, serta tetap tertib dalam berlalu lintas dalam perjalanan. (*)

Berita Terkait

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden
TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja
Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag
Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja
Kepala Desa Cimanuk Tinjau Posyandu Awal Tahun, Tekankan Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak
Pemdes Cimanuk bersama warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Penghubung Dusun, Antisipasi Musim Hujan dan Lancarkan Hasil Panen
Bupati Nanda Indira Lakukan Penyerahan SK Kepada 3.457 PPPK Paruh Waktu di Lingkungan Pemkab Pesawaran

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:47 WIB

Kang Ayi: Puisi Edwin Apriadi Abadikan Inovasi dan Makna Pelantikan Bupati REP

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:38 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Panen Raya Nasional Bersama Presiden

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:10 WIB

TNI AD Dukung Ekonomi Desa, Kasdam XXI/Radin Inten Tinjau KDKMP Sukaraja

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:28 WIB

Kepala MIN 1 Pesawaran Beri Contoh, Donor Darah Jadi Aksi Nyata Semarakkan HAB ke-80 Kemenag

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:41 WIB

Dukungan Masyarakat, Deri Firnanda Resmi Ambil Formulir PAW Desa Sukaraja

Berita Terbaru