Daerah  

Adi Erlansyah Hadiri Undangan Buka Bersama dan Diskusi Bersama Masyarakat Pandansari

PRINGSEWU – Bakal calon Bupati Pringsewu Adi Erlansyah beserta istri Nana Adi Erlansyah menghadiri undangan warga Pekon Pandansari Selatan, kecamatan Sukoharjo Pringsewu dalam rangka buka puasa  dan terawih bersama warga.

Menurut Muhammad Ari, Sebagai tuan rumah dirinya melihat sosok Pak Adi Erlansyah merupakan tokoh yang dicintai masyarakat. Apa lagi beliau (Adi Erlansyah) pernah menjabat sebagai Pj Bupati Pringsewu 1 tahun 9 bulan.

“Perhatian beliau (Adi Erlansyah) saat menjadi Pj. Bupati Pringsewu sangat besar dengan warga sukoharjo, makanya saya mengundang Pak Adi untuk buka bersama masyarakat disini,” terangnya Rabu (03/04).

Selama Pak Adi Menjabat, dilanjutkan Ari banyak yang sudah dirasakan masyarakat Pringsewu baik itu pembagunan fisik maupun non fisik.

“Intinya acara hari ini untuk menjalin silatuhrahmi dalam kebersamaan dan mempererat hubungan di bulan Suci Ramadhan,” ungkapnya.

Disisi lain, dikatakan Adi Erlansyah. Kehadiran dirinya di Pekon Pandansari selain memenuhi undangan dari saudara Muhammad Ari, iya  juga ingin menyerap aspirasi warga  dalam rangka Safari Ramadhan.

“Saya berterimakasih atas undangan saudara Ari, berkat undangan ini saya bisa bertemu dangan masyarakat khususnya masyarkat pekon pandansari kecamatan Sukoharjo,” terangnya.

Membangun kabupaten Pringsewu, menurut Adi Erlansyah, tidak bisa hanya pemerintah kabupaten saja. Tetapi juga  harus ada peran dan dukungan masyarakat serta pemangku kepentingan.

“Selain Masyarakat kita juga butuh dukungan baik pemerintah Provinsi maupun pemerintah pusat, makanya selama saya menjabat menjadi Pj. Bupati Pringsewu 1 tahun 9 bulan saya selalu berkordinasi dengan pemerintah provinsi maupun pusat untuk pembangunan yang ada dipringsewu,” Paparnya.

Dalam kesempatan ini juga, tokoh pemekaran Imop Sutopo mendeklarasikan dirinya untuk mendukung Adi Erlansyah untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kaupaten Pringsewu.

“Saya belum begitu lama dekat dengan beliau (Adi Erlansyah) tetapi saya sudah melakuoan penilaian sendiri, makanya saya pernah ngomong dengan Pak Adi jika beliau nanti menjadi Bupati Pringsewu tolong cintai Pringsewu dan cintai masyarakat Pringsewu,” pintanya.

Masih dengan Imop,  selama terbentuknya kabupaten Pringsewu, Pak Adi merupakan Pj. Bupati ke-7 kabupaten Pringsewu yang menurutnya bisa membawa perubahan baik itu perubahan infrastruktur maupun perubahan sumberdaya manusianya.

“Saya mangajak masyarakat  untuk mendukung Pak Adi Erlansyah untuk memimpin Kapubaten Pringsewu lima tahun kedepan. Karena saya yakin Pak Adi mampu meningkatkan Pringsewu kedepannya. Insya Allah dengan kehadiran Pak Adi Erlansyah kedepan saya yakin Pringsewu akan ada perubahan.”tandasnya (tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.